5.24.2014

Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di Dunia

Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di Dunia -
UniksPos -
Benda tiga dimensi karya manusia yang diakui secara khusus sebagai suatu karya seni. Tujuan penciptaan patung adalah untuk menghasilkan karya seni yang dapat bertahan selama mungkin. Oleh sebab itu, patung biasanya dibuat dengan menggunakan bahan yang tahan lama dan sering kali mahal, terutama dari perunggu dan batu seperti marmer, kapur, dan granit. Kadang-kadang, digunakan pula bahan berharga seperti emas, perak, jade, dan gading. Bahan yang lebih umum dan tidak terlalu mahal digunakan untuk tujuan yang lebih luar, termasuk kayu, keramik, dan logam. Dari berbagai patung buddha yang pernah di buat, ada lima patung yang dianggap paling terkenal di dunia. Salah satu diantaranya ada di Indonesia. Selain itu, mungkin patung-patung populer dan melegenda ini ada yang belum Anda ketahui.

1. Borobudur Buddha Statue
Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di Dunia
Borobudur Buddha Statue di Indonesia
Borobudur adalah Kuil Buddha Mahayana abad ke-9 yang terletak di Magelang, Jawa Tengah, Indonesia. Monumen ini terdiri dari enam platform persegi yang di atasnya terdapat tiga platform melingkar dan dihiasi dengan 2.672 panel relief dan 504 patung Buddha. Sebuah kubah utama, terletak di pusat dari platform atas, dikelilingi oleh 72 patung Buddha duduk di dalam sebuah stupa berlubang. Ini adalah candi Budha terbesar di dunia, serta salah satu monumen Buddha terbesar di dunia. Patung-patung Buddha di Borobudur adalah mahakarya dari para seniman kuno Indonesia. Semua patung Buddha di sini berada dalam posisi duduk tetapi dengan sikap tangan yang berbeda. Dari awalnya terdapat 504 patung Buddha, 300 di antaranya rusak dan 43 hilang. Sejak penemuan kembali candi ini, sudah banyak kolektor gelap yang mencuri kepala patung Buddha. 

2. Tian Tan Buddha Statue
Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di Dunia
Tian Tan Buddha Statue di Hong Kong
Juga dikenal sebagai Big Buddha, Tian Tan Buddha adalah sebuah patung perunggu besar dari Buddha Amoghasiddhi, selesai pada tahun 1993, dan terletak di Ngong Ping, Lantau Island, di Hong Kong. Patung ini melambangkan hubungan yang harmonis antara manusia dan alam, manusia dan agama. Ini adalah pusat utama Buddhisme di Hong Kong, dan juga merupakan daya tarik wisata yang populer. Buddha Tian Tan terletak di Pulau Lantau, Hong Kong. Terbuat dari perunggu dan selesai tahun 1993. Patung ini merupakan daya tarik utama dari Vihara Po Lin, yang mensimbolkan harmonisasi antara manusia, alam, masyarakat dan agama. Patung ini dinamakan Tian Tan karena bagian bawahnya merupakan replika dari Kuil Tian Tan (Kuil Surga) di Beijing. Patung dengan sikap duduk ini memiliki tinggi 34 meter dan mengambil postur yang melambangkan ketenangan. 

3. Hussain Sagar Buddha Statue
Hyderabad Dec2011 15
By Sanyam Bahga (Karya sendiri) [CC-BY-SA-3.0], via Wikimedia Commons
Adalah monolit yang berlokasi di India. Ini merupakan Buddha Gautama monolit tertinggi di dunia.  Patung Buddha ini terletak di tengah-tengah sebuah danau buatan di kota Hyderabad, India. Patung ini berdiri setinggi 17 meter dan seberat 320 ton. Ini merupakan patung monolitik terbesar di India, yang dipahat oleh para seniman hanya dari sebongkah batu besar. Tragisnya, pada saat pemasangan patung Buddha pada tahun 1992, patung ini jatuh ke dalam danau dan menyebabkan kematian 8 orang pekerja. Pemerintah kemudian memperbaiki patung dan sekarang menjadi salah satu daya tarik wisatawan di kota Hyderabad. 

4. Monywa Buddha
Monywa, Reclining Buddha (6212301698)
By Arian Zwegers (Monywa, Reclining BuddhaUploaded by russavia) [CC-BY-2.0], via Wikimedia Commons
Monywa adalah sebuah kota di Sagaing Region, Myanmar, yang terletak 136 kilometer sebelah barat laut dari Mandalay di tepi timur Sungai Chindwin. Kota ini terletak di pinggiran Sungai Chindwin. Di sini anda dapat melihat Monywa Buddha, patung Buddha berbaring terbesar di dunia. Patung ini memiliki total panjang 90 meter. Kepala patung ini memiliki tinggi 60 kaki. Patung Buddha Monywa ini dibuat tahun 1991 dan berlubang didalamnya, sehingga pengunjung bisa masuk ke dalam. 

5. Ayutthaya Buddha Head
Ayutthaya buddha 1
By Norbert Nagel, Mörfelden-Walldorf, Germany (Karya sendiri) [CC-BY-SA-3.0], via Wikimedia Commons
Taman bersejarah Ayutthaya meliputi reruntuhan kota tua Ayutthaya, Thailand. Kota Ayutthaya didirikan oleh Raja Ramathibodi I pada tahun 1350 dan merupakan ibukota negara sampai kehancuran oleh tentara Burma pada tahun 1767. Kota ini memiliki salah satu patung Buddha yang tidak biasa di dunia. Di antara reruntuhan Wat Mahathat (Vihara Relik Agung) terdapat sebuah patung yang seluruh badannya telah lenyap oleh waktu dan hanya tersisa kepalanya saja di antara belitan pepohonan. Ini adalah salah satu patung yang sangat indah yang tercipta oleh berlalunya waktu.

Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di DuniaTitle : Patung Buddha Paling Populer dan Melegenda di Dunia ~ UniksPos
Description : Benda tiga dimensi karya manusia yang diakui secara khusus sebagai suatu karya seni. Tujuan penciptaan patung adalah untuk menghasilkan kar...
Rating : 4.9 stars based on 9998 duration 1 hour 39 minutes lifetime reviews
-->